Latah Perdana akhmad

Latah artinya adalah ikut-ikutan atau mengikuti, dalam konotasi bahwa tidak memiliki pendirian atau hanya mengikuti trend yang terjadi di masyarakat.

ini adalah kutipan dari latah perdana akhmad yang di ucapkan sendiri oleh perdana akhmad.

LATAH QUANTUM
=========================
Kosakata Quantum begitu menjual, ada Quantum Learning, Quantum Reading, Quantum Teaching, Quantum Physic, Quantum Touch etc…etc….
Maka, saya juga bisa membuat kosakata “QUANTUM RUQYAH” (^_^)

Definisi Quantum Ruqyah :

Quantum didefinisikan sebagai interaksi yang mengubah energi menjadi cahaya. Semua kehidupan adalah energi. Sedangkan arti dari ruqyah adalah doa. Doa bertujuan untuk menghasilkan energi (daya/kekuatan) cahaya Ilahiyah.

Dengan demikian Quantum Ruqyah adalah Doa yang menghasilkan Pancaran Energi Cahaya Ilahiyah.

yang patut di garis bawahi adalah kutipan “Kosakata Quantum begitu menjual”

kenapa menjual? karena tujuan dari perdana akhmad adalah menjual ayat ayat Alquran dengan berkedok pelatihan quantum ruqyah atau quantum quranic healing . saat ini pelatihan yang di adakan oleh perdana akhmad  di bandrol dengan harga sebesar Rp. 2.000.000 untuk sekali pelatihan .

 

ada juga latah yang lain, yakni latah Reiki , banyak istilah atau sebutan yang sering di gunakan dalam Reiki di pakai juga oleh perdana akhmad , sedangkan perdana akhmad sendiri mengklaim tentang ke beradaan Reiki.

inilah kutipan dari perdana akhmad.

Ruqyah Healing adalah kekuatan doa dari rasa cinta kasih tanpa pamrih (Un-Conditional Love). Orang yang “menyalurkan” gelombang energi dari pembacaan kalam Ilahi tak pernah mengalami kehabisan energi, karena ia terus menerus “Dialiri Energi Cinta”

kata healing identik dengan reiki, walau memang healing memiliki arti universal sebagai penyembuhan atau pengobatan namun umumnya para praktisi Ruqyah sangat jarang memakai istilah healing dalam ruqyah. kata yang lain adalah un conditional love , kata ini sering di pakai oleh praktisi Reiki shamballa, menggambarkan bahwa praktisi Reiki shamballa menyalurkan energi dengan sifat energi cinta kasih tanpa pamrih.

kata lain yang identik dengan reiki adalah :

” tidak kehabisan energi saat di gunakan”

“menyalurkan energi”

“mengubah energi negatif  menjadi cahaya”

 

kenapa perdana akhmad sering memakai istilah reiki dalam kesehariannya?

tentu di sebabkan perdana akhmad memiliki sejarah sebagai praktisi Reiki , ironi memang di satu sisi perdana akhmad melancarkan paham bahwa reiki itu adalah sesat namun di sisi lain perdana akhmad menjual pelatihan yang identik dengan reiki. banyak pertanyaan di masyarakat dan para pemerhati spiritual bahwa perdana akhmad sebetulnya sedang melakukan terapi pengobatan Reiki dengan di bungkus kata ruqyah dan quranic healing agar lebih menjual.

Fakta tentang foto aura

Image

Foto Aura ini dikenal sebagai simulation photo, bukan real photo, karena sebenarnya warna2 yang dilihat dan data analisa kondisi cakra yang diperoleh dari program komputer yang digunakan sebenarnya bukan berasal dari apa yang ditangkap kamera, melainkan dari data getaran yang ditangkap oleh sensor dari ujung2 jari kita yang kita pegang pada saat pengambilan foto. Jadi, kita diminta pegang sensor2 itu saat difoto, kalau tidak dipegang, hasil fotonya beda sekali

Nah, sensor yang kita pegang itu lalu mengukur getaran2 dari ujung2 jari tangan kita dan data2 hasil pengukuran lalu dibandingkan dengan database yang sudah dimasukkan ke dalam program komputer, lalu diolah dan ditampilkan bersamaan dengan hasil foto wajah kita yang ditangkap kamera. Jadi, warna-warni dan analisa kondisi cakra yang muncul di hasil foto itu BUKAN hasil foto langsung, tapi gabungan hasil foto dan hasil analisa yang sebenarnya lebih banyak hasil analisanya, karena fotonya ya foto biasa saja.

Artinya kamera foto yang digunakan belum ada yang bisa benar2 melihat aura seseorang. Makanya teknologi foto aura dikategorikan sebagai foto simulasi. Tetapi data base yang dimiliki atau dimasukkan ke dalam program analisa mereka itu didasarkan pada hasil pengamatan pewaskitaan, sehingga memang ada unsur kebenaran dalam hasil pengamatannya itu, meskipun tentunya secara ilmiah ini sebenarnya sangat lemah dasarnya. Yang diakui secara Ilmiah justru Foto Kirlian, yang bukan hasil simualsi, tetapi hasil foto langsung.

Sebagai alat bantu untuk mengetahui perubahan2 yang terjadi pada diri kita, ini foto aura menarik juga untuk digunakan, tetapi sekali lagi sifatnya hanya simulasi, bukan foto beneran. Maka dalam hal visualisasi hasil, foto aura itu lebih menarik bagi akal pikiran manusia untuk dilihat. Just for fun

Semoga bermanfaat